KABUPATEN CIREBON, SC- Brimob Polda Jabar tak kenal lelah terus melakukan imbauan terhadap masyarakat maupun keluarga untuk mematuhi segala aturan dan kebijakan yang diambil pemerintah, demi menekan penyebaran Covid-19.
Hal itu dikemukakan, Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Jabar, Kombes Pol Yuri Karsono melalui anggota Kompi 1 Batalyon C Pelopor, Briptu Iqbal di sela kegiatan sosialisasi penerapan protocol kesehatan (prokes), Rabu (2/2/2022).
“Sebagai pasukan elite dari kepolisian, Sat Brimob Polri tak kenal lelah memnberikan penyadaran pada masyarakat. Ini agar masyarakat lebih memahami bahaya jika terjangkit virus jenis Covid-19,” kata Iqbal.
BACA JUGA: Buntut Aksi Unjuk Rasa Anarkis di Mapolda Jawa Barat, Polisi Buru Anggota GMBI
Menurut Iqbal, Dansat Brimob Polda Jabar memerintahkan kepada jajarannya untuk memberikan edukasi protokol kesehatan cara pencegahan terinfeksi virus ini kepada seluruh lapisan masyarakat baik tingkat anak-anak, dewasa, hingga pada lansia.
“Tentu diawali penerapan dari keluarga kita sendiri,” ujarnya.
Ia mengaku dalam kesibukan dinasnya, selalu meluangkan waktu untuk memberikan edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat, seperti selalu menggunakan masker dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari, menjaga jarak dalam komunikasi dan pada saat berinteraksi dengan teman, juga selalu menjaga kebersihan.
BACA JUGA: Sistem Tilang Elektronik di Kota Cirebon Tunggu Launching Korlantas Polri
“Sampai saat ini penularan Covid-19 ini sangat cepat dan signifikan. Untuk itu kami terus mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk menjalankan aturan dan kebijakan pemerintah dengan selalu menjaga pola hidup sehat,” pungkasnya. (Vicky)