CIREBON, SC- Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan tergeletak di rel Kereta Api (KA) km 251+6/7 petak Jalan Ketanggungan-Ciledug, Kamis (24/2/2022).
Diduga, mayat tersebut tewas tertemper KA Singasari saat melintas di rel setempat.
Dalam laporannya, Manager Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Suprapto menjelaskan, pukul 02.41 WIB masinis KA Singasari memberikan laporan bahwa dirinya mendapati seseorang yang berdiri di rel KM 251+6/7.
BACA JUGA: Januari-Februari 2022, Sudah 9 Orang Meninggal Dunia Tertemper KA
“Masinis sudah membunyikan S 35, namun korban tidak berusaha menghindar sehingga temperan tidak bisa dihindari,” jelasnya.
Setelah mendapat laporan tersebut, lajut Suprapto, Polsuska Pam sta. Cld Gana segera menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengamankan perjalanan KA dan menyisir jalur KA untuk mencari korban.
“Dan ditemukan di Km 251+5/6 petak jalan Ketanggungan-Ciledug,” katanya.
Kemudian, Polsuska pun menghubungi Polsek Pabuaran untuk proses evakuasi korban dan dibawa ke RS Waled.
“Kondisi korban meninggal dunia. Identitas belum diketahui,” katanya.
BACA JUGA: Ditaksir Habiskan Rp5,6 Triliun, Jalur Layang Kereta Api Bakal Dibangun di Kota Cirebon
Suprapto mengimbau, kepada masyarakat agar tidak memasuki dan berkegiatan di jalur kereta api.
“Karena selain melanggar aturan UU No: 22/2007 tentang Perkeretaapian, hal tersebut juga membahayakan bagi keselamatan masyarakat itu sendiri,” tandasnya. (Kirno)