KABUPATEN CIREBON, SC- Sebanyak 507 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kelurahan Pasalakan, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon mendapatkan Bantuan Pangan Tunai (BPT) yang disalurkan melalui Pos Indonesia, berlangsung di aula kantor kelurahan tersebut, Jumat (25/02).
Lurah Pasalakan, Budiyanto mengatakan, dalam ikut mendukung program percepatan vaksinasi setiap KPM yang hendak mengambil bantuan dari BPNT Kemensos diimbau membawa tanda surat lunas pajak PBB dan bagi penerima yang belum melaksanakan vaksinasi dosis kedua agar melaksanakan vaksinasi dosis ke-2.
“Vaksinasi dilakukan oleh tim kesehatan dari Polresta Cirebon Kota Dalam hal ini kami juga tetap berkoordinasi dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat,” katanya.
BACA JUGA: Kejar Target Vaksinasi, Lurah Tukmudal Keliling Kampung
Tujuan vaksinasi yang menyisir kepada penerima BPNT sebagai upaya percepatan high immunity kepada masyarakat, sekaligus memberikan rasa aman agar terhindar dari dampak paparan Covid-19.
“Artinya mari kita bersama-sama melaksanakan kewajiban demi menjaga kesehatan utamanya untuk diri kita dan keluarga agar kita bisa melaksanakan hak-hak dan kewajiban secara aman dan nyaman,” katanya.
Setiap KPM menerima sebesar enam ratus ribu rupiah untuk bulan Januari, Februari dan Maret jadi perbulannya mendapatkan dua ratus ribu rupiah berupa uang tunai/cash money untuk membeli sembako dan bahan pokok.
BACA JUGA: Camat Sumber Lantik TP PKK Desa dan Kelurahan
“Masyarakat bisa berbelanja dimana saja asal dibelanjakan 4 bahan sembako yaitu protein, hewani, nabati, beras, jagung atau yang lainnya tidak boleh dibelanjakan selain 4 bahan sembako tersebut.” Ujarnya.
Lurah Bidiyanto bersyukur pembagian bantuan dari Kemensos berjalan dengan tertib dan lancar ini semua berkat kerja sama semua elemen seperti puskesos, RT RW, Babinsa, Bhabinkamtibmas, perangkat Kelurahan dan Kapolsek Watubelah. “Saya ucapkan terimakasih kepada semua yang ikut membantu hingga selesai dengan lancar, tertib dan teratur,” katanya.
Selain itu, Lurah Budiyanto mengimbau kepada warga yang menerima bantuan tersebut agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, utamakan untuk membeli bahan pokok sehari-hari untuk keluarga. Pihaknya ingin masyarakat Pasalakan lebih maju lagi terutama dari segi perekenomian.
BACA JUGA: Zero Kasus Covid-19, Kelurahan Kaliwadas Komitmen Prokes
“Jadi mari bersama-sama dan bergotong royong supaya masyarakat sejahtera karena saya tidak bisa bekerja sendiri insya Allah dengan kebersamaan akan dipermudah,” pungkasnya. (Vicky)