CIREBON, SC- Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) melaksanakan Pelatihan Kader Dasar (PKD) di Kota Cirebon selama 4 hari, Jumat-Minggu (10-13/03/2022).
Kegiatan kali ini mengangkat tema Merawat Kebudayaan, Menciptakan Gerakan.
Kegiatan PKD tersebut diikuti sejumlah 43 peserta yang bersumber dari mahasiswa/i, Hal tersebut disampaikan Ketua Pelaksana, Rusnali Rasid.
BACA JUGA: Optimis Songsong Lembaran Baru, IQTAF IAIN Cirebon Gelar PEKA dan MANISAN
Denny Auliya F M, Ketua PK PMII IAIN Syekh Nurjati menyatakan, PKD merupakan kaderisasi formal tahap lanjutan setelah mengikuti Masa Penerimaan anggota Baru (MAPABA).
Disamping itu, tujuan dari dilaksanakannya PKD ini yaitu untuk .
“Agar terbentuknya calon kader-kader yang respon akan kemajuan budaya era modern. Budaya merupakan suatu khazanah kehidupan yg tak lepas dari diri kita, bagaimana kita merespon dan membaca situasinya. Dengan tema “merawat kebudayaan menciptakan gerakan” banyak harapan dengan budaya yg kita pakai di tiap cabang akan mampu membawa misi-misi pengkaderan dan mengubah cara pandang kita ber Pmii,” ujar Deny Auliya Ketua PK PMII Syekh Nurjati.
BACA JUGA: DEMA IAIN Cirebon Periode 2022-2023 Usung Cakrawala Sejati
Kegiatan PKD tersebut dihadiri dan dibuka langsung oleh ketua PC PMII Cirebon, Alisa Maulidya, serta beberapa pengurus PC PMII Cirebon lainnya yang sekaligus bertindak sebagai instruktur.
Salah seorang instruktur, Arsilah menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kader Mujahid yakni kader ideologis, loyal, militan serta memiliki komitmen dan integritas terhadap nilai-nilai PMII. (Ril)