KABUPATEN CIREBON, SC- Sebanyak 500 paket sembako dijual murah dalam Operasi Pasara Murah (OPM) yang digelar Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, Selasa (19/4/2022) malam.
GP Ansor Kecamatan Arjawinangun menggelar OPM di tiga desa di kecamatan setempat, yaitu Desa Sende, Bulak, dan Jungjang. Masyarakat kurang mampu di desa-desa tersebut bisa membeli paket sembako murah dengan hanya Rp50 ribu saja.
Panitia OPM, Moh Balya menyampaikan, paket sembako yang dijual dengan harga Rp50 ribu itu berisi beras seberat 2,5 kg, telur 0,5 kg, minyak goreng 500 ml, dan mie instan 5 bungkus.
Anggaran dari kegiatan tersebut, kata Balya, berasal dari urunan anggota Ansor dan Banser PAC Arjawinangun yang terkumpul sebesar Rp30 juta.
Ketua PAC GP Ansor Arjawinangun itu juga menjelaskan, hasil urunan tersebut kemudian dibelanjakan kebutuhan pokok lalu dikemas menjadi 500 paket sembako.
“Paket sembako kita jual murah dengan harga Rp50 ribu per paket, sasarannya untuk masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19 di tiga desa yaitu Desa Sende, Bulak, dan Jungjang Wetan. Nanti hari berikutnya di Desa Karangsambung,” terang Balya.
Menurutnya, kegiatan OPM tersebut merupakan program unggulan PAC GP Ansor Arjawinangun di bulan Ramadan. Diharapkan, OPM yang digelar pihaknya bisa meringankan beban masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pokok selama Ramadan ini.
“Terima kasih kepada para donatur, terima kasih juga kepada Pemerintah Desa Sende yang sudah mendukung dan berpartispasi dalam pendistribusian kupon kepada masyarakat agar bisa belanja di bazar OPM ini,” kata Balya.
BACA JUGA: Pasang Tarif Rp.500 Ribu per Malam, 2 Wanita Jajakan Jasa Begituan Melalui MiChat
Selain OPM, PAC GP Ansor Arjawinangun juga menggelar kegiatan sosial lainnya, yakni donor darah dan berhasil menjaring 30 pendonor.
“Kita juga akan menggelar kegiatan vaksinasi, pembagian takjil, buka puasa bersama dan ziarah,” paparnya.
Sementara itu, Kuwu Desa Sende, Suma mengapresiasi kegiatan OPM yang digelar GP ansor Arjawinangun. Kegiatan tersebut, diyakini dapat membantu masyarakatnya dalam pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari.
“Saya snagat mendukung kegiatan PAC GP Ansor Arjawinangun, ini hal baik yang harus terus dilaksanakan. Mudah-mudahan bisa di lakukan di desa-desa lain sehingga bisa membantu banyak masyarakat yang membutuhkan,” singkatnya. (Islah)