KABUPATEN CIREBON, SC- Keluarga besar PAC PDIP Jamblang, Kabupaten Cirebon mengadakan halalbihalal Lebaran Idul Fitri 1443 H, bertempat di kediaman salah seorang pengurus PAC setempat, Wati, Senin(16/05/2022)
Bendahara PAC PDIP Kecamatan Jamblang, Sandhika mengatakan, kegiatan halalbihalal itu dihadiri langsung Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon yang juga Bendahara DPC PDIP, Rudiana dan jajaran pengurus PAC serta ranting se-Kecamatan Jamblang.
Pihaknya berharap, pelaksanaan halalbilhalal itu menambah kekompakan dan soliditas partai dalam menyongsong tahun politik 2024.
BACA JUGA: Imron Siap Maju Lagi
“Semoga kita akan lebih dewasa dalam menyikapi persoalan, menyingkirkan ego dan emosional untuk nembesarkan partai, menghapus kebencian yang berujung permusuhan, saling memaafkan satu sama lain sesama anggota dan perkuat persatuan dan kebersamaan serta gotong royong sebagai tirai demokrasi di PDI Perjuangan yang kita banggakan,” kata Sandhika.
Dirinya mengajak seluruh kader untul bersama-sama membesarkan PDI Perjuangan khususnya di Kecamatan Jamblang.
Senada, Ketua PAC PDIP Jamblang, Mad Yani menyampaikan, pertemuan kali ini untuk saling koordinasi dan evaluasi khususnya para pengurus PAC dan anak ranting .
“Alhamdulillah PAC PDI Perjuangan Kecamatan Jamblang sudah mempunyai kantor PAC di Desa Sitiwinangun dekat gedung futsal, Jalan Ramdan Pungkas,” katanya.
BACA JUGA: Wahyu Tjiptaningsih: Perempuan Bisa Jadi Kepala Daerah
Sementara, Rudiana mengungkapkan, dengan terbentuknya kader-kader yang siap tampil di tahun 2024 dirinya mengaku bangga. Namun, dirinya mengingatkan agar kader lebih memiliki jiwa nasionalisme, komitmen dan visioner. Hal itu, menurut dia, dapat diasah memalui pendidikan politik.
“Maka halalbihalal ini bisa menjadi momentum konsolidasi yang sangat diperlukan guna menata mesin partai yang selama ini menjadi kekuatan utama dalam mendulang suara, khususnya pembinaan kader,” kata Rudiana. (Narsita)