“Komunikasi sudah kita lakukan dengan pihak SMA, karena SMA kan kewenangannya sudah bukan di Kabupaten lagi tapi langsung ke Provinsi. Harapan kita seluruh siswa ini bisa melanjutkan seluruhnya ke jenjang SMA,” ujar Roni.
Ia mengakui, setiap tahunnya ada saja siswa lulusan SMP yang tidak melanjutkan ke jenjang SMA. Namun, jumlah siswa yang tidak lanjut ke SMA tersebut angkanya tidak banyak. Roni mengaku akan terus menekan angka pelajar yang tidak melanjutkan ke jenjang SMA.
BACA JUGA: Ada Titip Menitip di PPDB SMAN?
Ia berharap semua warga Kabupaten Cirebon bisa mengenyam pendidikan minimal sampai dengan tingkat SMA.
“Dari jumlah siswa yang lulus, berapa yang lanjut dan berapa yang tidak lanjut saya sudah minta datanya, para kepala SMP swasta dan negeri yang mendata,” ungkapnya. (Islah)