CIREBON, SC- Pemerintah Kota Cirebon melalui Dinas Pendidikan setempat menggandeng Kejaksaan Negeri Kota Cirebon me-launching Jaksa Sahabat Sekolah, Selasa (14/6/2022).
Kepala Kejaksaan Negeri Kota Cirebon, Umaryadi SH menjelaskan, Program Jaksa Sahabat Sekolah merupakan program yang memberikan pemahaman mengenai hukum secara umum. Program tersebut, bertujuan memberikan pemahaman dan mencegah terjadinya pelanggaran hukum di lingkungan sekolah.
Sehingga, lanjut Umaryadi, seluruh yang terlibat di dalam sekolah seperti kepala sekolah, guru, murid ataupun pihak lainnya, dapat memahami hukum.
BACA JUGA: Aturan Baru, Polri Larang Pengendara Sepeda Motor Menggunakan Sandal Jepit
“Minimal dapat mengetahui bagaimana hukum itu sehingga terhindar dari pelanggaran hukum,” kata Umaryadi kepada wartawan, usai Launching Jaksa Sahabat Sekolah.