“Dengan adanya komunitas yang ada di masyarakat ini, akan bisa membantu pemerintah daerah karena mereka bisa memberikan informasi tentang program pemerintah kepada masyarakat umum,” ujar Imron.
Menurut Imron, informasi yang diberikan KIM bisa dilakukan secara cepat terkait program Pemda maupun permasalahan yang ada di masyarakat dan dibutuhkan oleh masyarakat itu sendiri.
BACA JUGA: Bupati Cirebon Keberatan Honorer Dihapus, Pemkab Cirebon Bakal Kaji Rencana Pemerintah Pusat
Imron berharap, KIM dan Pemkab Cirebon bisa menjalin kerjasama dengan baik. Karena dengan adanya kerjasama yang baik, informasi yang akan diterima pun bisa sangat bermanfaat untuk masyarakat.
“Saya ingin informasi pemerintah bisa sampai ke masyarakat bawah. Sehingga program-program yang ada di pemerintah bisa bermanfaat dan tepat sasaran kepada masyarakat,” harapnya.