Sementara itu, Kepala Diskominfo Kabupaten Cirebon, Nanan Abdul Manan, menyampaikan, Diskominfo Kabupaten Cirebon akan melakukan pendampingan terhadap sejumlah KIM hingga pelosok desa. Sebab informasi yang akan diterima harus sudah terfilter agar tidak salah informasi.
“Ya, agar informasi yang sampai kemasyarakat adalah berita yang benar,” kata Nanan.
BACA JUGA: Bupati Cirebon Setuju Ide Satu Desa Satu Perawat
Ia juga berharap, ke depan ada sinegritas antara Diskominfo dan para pegiat KIM. Ia ingin agar informasi yang terhimpun bisa dipadukan dengan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dari dinas-dinas di lingkup Pemkab Cirebon.
“Jadi apa yang menjadi informasi di desa mampu diterima dengan baik oleh masyarakat,” ungkapnya. (Islah)