Terkait kondisi hewan miliknya yang akan dikurbankan, Imron memastikan dalam kondisi sehat. Karena sebelum disembelih, sudah diperiksa terlebih dahulu oleh petugas dari Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Cirebon.
“Insya Allah aman untuk dikurbankan karena sudah dinyatakan sehat oleh petugas dari Distan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Sekretaris Distan Kabupaten Cirebon, drh. Encus Suswaningsih juga melihat langsung kondisi sapi kurban milik Bupati yang hendak dipotong. Menurut Encus, tidak ada gejala penyakit mulut dan kaku (PMK) pada hewan kurban tersebut.
BACA JUGA: Vaksin PMK Hanya untuk Ternak Sehat, Menunggu Vaksin yang Menyembuhkan Ternak
Pasalnya, sapi kurban milik Bupati Imron tersebut sudah diperiksa oleh petugas dari pusat kesehatan hewan (Puskeswan) Tengahtani. Ia menyebut, hasil pemeriksaan petugas dari Puskeswan tersebut menyatakan sehat.
“Sapi kurban Pak Bupati ini aman dan sehat. Tadi sebelum dipotong saya melihat langsung, dan memang tidak ada gejala PMK,” bebernya. (Islah)