KABUPATEN CIREBON, SC- Jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Cirebon untuk sementara akan diisi pelaksana tugas (Plt), menyusul diberhentikannya pejabat sebelumnya, Rahmat Sutrisno oleh Bupati Cirebon, pada Jumat (8/7/2022) lalu.
Pemerintah Kabupaten Cirebon (Pemkab) Cirebon memastikan proses pengisian jabatan tersebut bakal dilakukan melalui lelang jabatan terbuka atau open bidding.
Beberapa pejabat eselon II dipastikan bakal mengikuti lelang jabatan tersebut, salah satunya Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Abraham Muhammad. Abraham mengaku, keinginannya mengikuti open bidding tersebut untuk membantu menyukseskan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Cirebon. Pasalnya, ia menilai kinerja Sekda selama ini kurang maksimal.
BACA JUGA: Bupati Imron: Penunjukan Plt Sekda Kewenangan Saya
“Kurang maksimalnya kinerja Sekda selama ini membuat target visi misi Bupati dan Wakil Bupati Cirebon belum tercapai secara maksimal,” kata Abraham kepada wartawan, Senin (11/7/2022).
Abraham mengatakan, jika terpilih menjadi Sekda, dirinya sudah memiliki program yang selama ini tidak dilakukan oleh pejabat sebelumnya. Di antaranya, menggenjot pendapatan asli daerah (PAD) dari berbagai sektor seperti investasi, PBB dan sektor-sektor lainnya yang selama ini dinilai kurang maksimal.