Kegiatan yang dimoderatori oleh Dessy Kushardiyanti, MA, Dosen Prodi KPI Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Syekh Nurjati Cirebon, berjalan sukses dan dapat diakses di Link Registrasi
https://forms.gle/RzXWLSUCJfkFrzQx5 dan Link Zoom Meeting di https://bit.ly/NGOBSESKPI.
Menurut H Aan Mohamad Burhanudin, MA, bahwa pada kegiatan tersebut quota terbatas. Namun peserta ‘Ngobses’ mendapatkan free sertifikat.
BACA JUGA: 2 Mahasiswa IAIN Cirebon Ikut KKN Moderasi Beragama di Papua
Aan juga menegaskan, bahwa tujuan kegiatan ‘Ngobses’ ini adalah untuk memberi ruang khusus bagi alumni, untuk berkiprah dan bermanfaat bagi masyarakat, bangsa dan negara.
Selain itu, kata Aan, juga untuk menjalin hubungan yang kuat antara alumni dan jurusan dalam rangka tracer studi, juga upaya untuk memotivasi dan meningkatkan kemampuan mahasiswa baik secara akademik maupun non akademik.
“Jadi kegiatan ‘Ngobses’ ini bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan kerjasama yang lebih kontekstual dan bermanfaat antara jurusan KPI Cirebon dan KPI Pekalongan dalam rangka meningkatkan IKU PT,” tandasnya. (Arif)