KABUPATEN CIREBON, SC- Jemaah haji rombongan pertama asal Kabupaten Cirebon diperkirakan datang, pada Sabtu 16 Juli 2022 besok.
Informasi yang diterima pihak Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Cirebon, rombongan pertama jemaah haji yang tercatat pada kelompok terbang (kloter) kedua itu, dijadwalkan landing (mendarat) di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (16/7) pagi.
Kepala Seksi Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Cirebon, Yuto Nasikin, mengatakan, dari Bandara Soekarno-Hatta, rombongan akan menuju Debarkasi Jakarta-Bekasi terlebih dahulu. Setelah itu, rombongan menuju perjalanan pulang ke Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA: Tradisi Gentong Haji di Suranenggala Masih Terjaga
“Diperkirakan pada Sabtu 16 Juli pukul 16.00 WIB rombongan jemaah haji sampai di Asrama Watubelah. Kami sudah rapat koordinasi dengan Pemkab Cirebon perihal teknis penjemputannya,” ujar Yuto Nasikin, Kamis (14/7/2022).
Menurut Yuto, mekanisme penjemputan jemaah haji akan dimulai di Debarkasi Jakarta-Bekasi dengan menggunakan bus. Nantinya, para jemaah akan berhenti di rest area terlebih dahulu sebelum ke Asrama Watubelah, Kabupaten Cirebon.