BACA JUGA: Bupati Imron: Penunjukan Plt Sekda Kewenangan Saya
Imron juga menyentil tujuan hidup manusia yang tidak hanya berorientasi dunia semata, namun juga untuk akhirat.
“Kalau kita hidup hanya sekadar hidup tidak didasari dengan keimanan kepada Allah, hatinya akan gelisah. Dengan agama ini sebagai kendali hawa nafsu, maka di antaranya disuruh puasa dan ibadah lainnya,” pungkasnya.
Sementara itu, Kuwu Jemaras Kidul, Isgiantoro mengaku bersyukur dengan adanya dukungan dari masyarakat yang telah mewujudkan pembangunan Mushalla Raudhlatul Jannah.
“Khususnya kepada jajaran panitia serta DKM Mushalla Raudhlatul Jannah saya mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang tanpa lelah membantu proses pembangunan musala ini. Saya berharap masyarakat Jemaras Kidul jangan hanya bisa membangunnya saja, tetapi juga harus manfaatkan dengan baik terutama kegiatan-kegiatan positif,” pungkasnya. (Vicky)