Seharusnya, imbuh Ridwan, semangat untuk meningkatkan PAD terus ditingkatkan. Karena, peningkatan PAD akan berkontribusi dalam membangun daerah, sehingga harus diutamakan.
“Ketimbang mempublikasikan pesan-pesan yang kurang efektif, ya kan,” katanya.
Sementara itu, Kepala Subbidang Penilaian dan Penetapan Pajak Daerah Lainnya Bapenda Kabupaten Cirebon, Dadi Juhandi saat ditemui di kantornya untuk dimintai keterangan terkait data reklame komersial dan nonkomersial sehingga pendapatan dan target pajak reklame menurun, enggan berkomentar. Ia meminta awak media langsung menanyakannya ke kepada Kepala Bidang atau Kabid.
“Sekarang Pak Kabidnya lagi ikut diklat,” paparnya. (Islah)