KOTA CIREBON, SC- Perubahan nomenklatur Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan menjadi Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) diharapkan akan membuat kinerja BUMD ini lebih optimal sehingga bisa meningkatkan PAD bagi Kota Cirebon.
Ketua Komisi II DPRD Kota Cirebon, H Karso mengatakan proses perubahan nomenklatur PD Pembangunan menjadi Perseroda terus dikebut. Hal itu disampaikan Karso, usai melakukan rapat kerja bersama Direksi PD Pembangunan, Sekda Kota Cirebon dan instansi terkait lainnya, di Griya Sawala gedung DPRD, Selasa (13/9/2022).
Menurut Karso, Komisi II DPRD Kota Cirebon tengah mengupayakan agar perubahan nomenklatur PD Pembangunan menjadi Perseroda ini bisa selesai secepat mungkin, mengingat prosesnya sudah memakan waktu cukup lama.
Disebutkan Karso, selama ini ada beberapa perbedaan persepsi antara Pemda Kota Cirebon dengan PD Pembangunan, khususnya terkait perbedaan aset dan perbedaan nilai yang dicantumkan.
“Ada perbedaan di sisi nilai taksiran hasil rekonsiliasi antara aset daerah yaitu aset Pemda Kota Cirebon dan aset PD Pembangunan di enam lokasi. Kita akan coba taksir ulang sesuai harga nilai sekarang,” kata Karso.