KABUPATEN CIREBON, SC- Banyak faktor yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan pada bus angkutan umum. Salah satunya adalah kurangnya penerapan manajemen keselamatan oleh pihak Perusahaan Otobus (PO) itu sendiri.
Hal itu dikemukakan, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, H Asdullah, saat melakukan pembinaan sistem manajemen keselamatan Perusahaan Angkutan Umum Tahun 2022, di PO Bus Bhinneka, Rabu (28/9/2022).
Asdullah, mengatakan, fungsi transportasi adalah untuk membantu perpindahan arus manusia atau barang ke berbagai wilayah, sebagai penunjang pembangunan. Agar bisa sesuai dengan fungsinya, lanjut Asdullah, tentu harus memperhatikan keselamatan. Karena itu, menurut dia, perusahaan angkutan harus memahami manajemen keselamatan.
BACA JUGA: Korban Kecelakaan Maut Ciamis Jadi 9 Orang, di Antaranya Batita
“Salah satu faktornya (kurangnya manajemen keselamatan, red) itu, tapi bukan cuma itu saja, itu bukan penyebab utama,” kata Asdullah
Menurut Asdullah, pembinaan yang dilakukan tidak hanya kepada pengusahanya saja. Pihaknya sengaja melibatkan para pengemudi agar memahami dan bisa bekerja dengan baik.