SUARACIREBON- Kabupaten Cirebon pernah menjadi salah satu sentra industri rokok rumahan di Jawa Barat. Berbagai jenis merk rokok, terutama kretek diproduksi oleh pengusaha rokok kretek setempat yang turun-temurun sejak tahun 50an.
Rokok kretek produksi industri rumahan di Kabupaten Cirebon terpusat di wilayah perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah bagian utara. Yakni di Kecamatan Losari, baik di wilayah Kabupaten Cirebon maupun Losari Kabupaten Brebes.
Para pengusaha yang turun-temurun sejak tahun 50an itu juga sebenarnya masih memiliki kekerabatan satu sama lain. Di Losari di perbatasan Jawa barat – Jawa Tengah, masyarakat hanya dipisahkan oleh batas provinsi berupa Sungai Cisanggarung.
BACA JUGA: Pemkab Cirebon Pastikan PPPK Dapat Gaji 13 dan THR
Namun secara sosial seperti hubungan kekerabatan, budaya maupun perekonomian mereka berada dalam satu entitas yang sama.
Karena itu, saat tahun 50an para pengusaha setempat merintis pendirian industri rumahan rokok kretek, itu digerakan oleh para pengusaha yang masih memiliki hubungan kekerabatan secara sosial.
Masa keemasan industri rokok kretek rumahan di Losari (Jabar maupun Jateng), terjadi di era 70 hingga akhir abad 20, yaitu di tahun 2000an.
BACA JUGA: Diduga Mesum saat Lembur, Dua Pegawai Puskesmas Kaliwedi Digerebek Warga