Agus digambarkan sebagai sosok preman yang penakut. Ia cenderung menghindari konflik. Pada Preman Pensiun 6, Agus malah seringnya jadi korban tonjokan Kang Murad.
Sosok Agus sebenarnya digambarkan sebagai preman yang kalem. Meski berambut gondrong dan jangkung, dengan tubuh ideal, namun nyalinya ciut jika harus berkelahi.
Agus digambarkan sosok preman yang hanya butuh uang untuk bertahan hidup dan membiayai keperluan keluarganya.
BACA JUGA: Kang Gobang Berhenti, Preman Pensiun 7 Episode 20
Agus bukan tipe preman sok gaya, sok tahu, sok penting dan sok berani seperti wakilnya, Yayat. Bahkan Agus cenderung polos, tidak secerdas atau selicik Yayat.
Agus dijuluki komandan setelah tangan kanan Bang Edi, Reno disingkirkan di Preman Pensiun 5.
Setelah Reno disingkirkan, Yayat mengambil insiatif menyebut Agus sebagai komandan. Menyebut Agus sebagai komandan bagi Yayat sebenarnya lebih pada kepentingan sendiri, supaya dirinya dipanggil wakil komandan.