Pembangunan TPT sudah selesai, selama proses pembangunan berjalan lancar dan hasilnya dapat bermanfaat untuk masyarakat.
Pemdes akan terus berkomitmen dan bekerja untuk terus meningkatkan pembangunan desa. untuk itu perlu adanya dukungan dari semua unsur masyarakat desa di setiap kegiatan pembangunan desa.
BACA JUGA: Atasi Permasalahan Sampah di Sungai, DLH dan Pemdes Sepakat Batas Desa akan Dipasang Jaring
“Pemdes Kalitengah sangat memprioritaskan sektor pertanian untuk itu kami berupaya melakukan optimalisasi di tiap tahunnya dan beberapa minggu yang lalu Pemdes Kalitengah merealisasikan kegiatan normalisasi Sungai Keputon dilanjutkan dengan pembangunan TPT untuk menjadikan area persawahan di Kalitengah bisa terhindar dari banjir dan hasil panennya tetap produktif,” ujarnya.
Dengan terealisasinya pembangunan di sektor pertanian ini, lanjut dia, diharapkan dapat mendukung peningkatan produktivitas para petani sehingga hasil ppanen bisa meningkat setiap tahunnya. (Vicky)
BACA JUGA: Persoalan Sampah Belum Terselesaikan, Pemda Cirebon dan Pemdes Wajib Ikuti Aturan yang Ditetapkan