SUARA CIREBON – Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 Tahun 2022 yang mengangkat tema “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku”, dimaknai untuk menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat Indonesia yang secara bersama, bahu membahu, dan bergotong royong menghadapi situasi kesehatan di masa pandemi Covid-19.
Hal itu dikemukakan Bupati Cirebon, H Imron, saat membacakan sambutan tertulis Menteri Kesehatan RI, pada upacara HKN ke-58 di halaman kantor Setda setempat, Senin (14/11/2022).
BACA JUGA: Gelar Rangkaian HKN Tahun 2022, Dinkes Kab. Cirebon Ajak Budayakan Germas
“Kini masyarakat dapat kembali beraktivitas dan produktif, agar Indonesia kembali bangkit dan kembali sehat,” kata Imron.
Menurut Imron, tantangan yang dihadapi bangsa ini sangat berat. Semua negara di seluruh dunia sedang menghadapi ujian. Krisis kesehatan akibat pandemi, salah satunya.
Ia menegaskan, pandemi menjadi momentum bagi pemerintah untuk terus berbenah melakukan transformasi pada sistem kesehatan di tanah air.
BACA JUGA: Peringati HKN, RSUD Waled Gelar Donor Darah