SUARA CIREBON – Update terkini informasi seputar korban jiwa pada gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada siang pukul 13.15 WIB, Senin, 21 November 2022.
Beredar surat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur pada Senin malam seputar jumlah terkini korban jiwa akibat gempa berkekuatan magnitudo atau M 5,6 itu.
Berdasar informasi melalui surat laporan BPBD Cianjur, jumlah korban jiwa akibat gempa Cianjur sampai pukul 20.00 WIB, Senin malam.
Jumlah korban jiwa akibat gempa di Cianjur mencapai 162 orang. Korban yang terluka atau luka-luka sebanyak 362 orang.
BACA JUGA: Satu Kampung di Cugenang Tertimbun Tanah Longsor Akibat Gempa Cianjur
Laporan sementara BPBD yang sempat beredar luas, sampai Senin malam terdapat 13.784 orang warga Cianjur yang mengungsi akibat gempa.
Tercatat, data sementara bangunan yang mengalami kerusakan akibat guncangan gempa berkekuatan M 5,6 mencapai 2.345 unit.
Data laporan BPBD Cianjur juga menyebutkan kerusakan pada infrastruktur jalan dan jembatan, serta jalan nasional yang tertutup akibat tertimbun tanah longsor.