Bahkan ia ke tengah lapangan, tidak hanya menyalami rekan-reka satu timnya di Vatreni Kroasia, namun juga menyalami para pemain Argentina.
Modric juga terlihat berjabat tangan dengan Messi dan saling berpelukan. Ini berbeda dengan hasil pertandingan antara Argentina Vs Belanda yang berakhir dengan banyak insiden saling serang dan adu mulut.
Di satu kesempatan, Modric menerima kedatangan Angel di Maria ke benc Kroasia setelah Argentina memastikan kemenangan.
Modric sempat berpelukan dengan Angel di Maria. Bahkan di pundak Di Maria, Modric sempat menetaskan air mata.
Angel di Maria adalah rekan Modric waktu masih sama-sama di Real Madrid. Modric masih dipercaya sebagai gelandang Real Madrid, sedangkan Di Maria sudah pindah ke Paris Saint Germain (PSG) bersama Messi.
Modric menyadari, kekalahan atas Argentina akan menjadi pertandingan terakhirnya di Piala Dunia.
BACA JUGA: Messi Cetak Gol Lagi, Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022 Qatar