SUARA CIREBON – Sejumlah pohon tumbang hingga menutupi jalan dan menimpa kabel PLN saat hujan disertai angin kencang melanda wilayah di Kabupaten Cirebon, pada Minggu (18/12/2022) sekitar pukul 15.00 WIB.
Tak hanya menumbangkan pohon, pada peristiwa hujan disertai angin kencang itu terdapat atap banguan yang ambruk hingga memakan korban.
Seorang kurir jasa paket asal Desa Danamulya, Blok Soka Kidul, Kecamatan Plumbon, Yuda (33) tertimpa bangunan ambruk di Blok Kragilan, Desa Purbawinangun, Plumbon saat sedang berteduh. Akibat kejadian tersebut, pria nahas itupun dikabarkan meninggal dunia.
Kabar meninggalnya kurir tersebut dibenarkan kerabat dekat korban, Narsita (51). Menurut Narsita, saat itu saudaranya sedang berteduh di sebuah bangunan karena situasi tidak memungkinkan untuk melanjutkan perjalanan. Dimana, saat itu intensitas hujan sedang tinggi disertai petir yang menggelegar.
“Saya sendiri tidak tahu persis kejadiannya,” kata Narsita kepada Suara Cirebon, seraya mengaku akan menuju TKP melihat kondisi korban.
Kabar korban jiwa dalam peristiwa tersebut dibenarkan Penata Ahli Muda Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Cirebon, Juwanda. Namun, Juwanda mengaku masih menunggu informasi selanjutnya untuk memastikan kabar tersebut.