Video di Youtube itu hanya memanfaatkan ketenaran nama Mick Jagger sebagai salah satu pemusik terbesar sepanjang abad bersama super grupnya, The Rolling Stones.
Memang pernah ada kabar bahwa Mick Jagger terkena serangan jantung. Namun itu terjadi pada Maret 2019 dimana Mick Jagger sempat menjalani perawatan rumah sakit.
Namun Mick Jagger puih dan sembuh kembali. Bahkan, bersama The Rolling Stones tengah merencanakan tur panjangnya di Amerika Utara dan Kanada sepanjang 20 April sapai 29 Juni 2023 mendatang.
Dari situ, dipastikan bahwa video yang menyebutkan Mick Jagger meninggal dunia sepuluh menit yang lalu, merupakan informasi bohong alias hoaks.***