Sementara untuk shelter di tahap kedua nanti, sambung Dadang, akan menggunakan konsep semacam pujasera.
Bahkan, pihaknya sudah bekerja sama dengan Bank bjb mem-branding shelter yang akan dibangun pada tahap kedua tersebut.
Nantinya, shelter bakal dilengkapi hiburan pada bagian belakang guna menarik pengunjung.
Rencananya, lanjut Dadang, pembangunan shelter tahap kedua di lokasi yang sama akan dibangun sebanyak 120 unit.
BACA JUGA: PKL di Sekitar Perkantoran Pemkab Cirebon Legawa, Relokasi ke Shelter PKL Berjalan Lancar
“Di lokasi itu kan belum representatif, jadi nanti sambil menunggu bjb yang akan mem-branding, nanti kita satukan konsep insyaallah di April pas Hari Jadi Kabupaten (Cirebon) kita bisa launching juga,” ujar Dadang.
Sebelumnya, Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Cirebon kompak menyentil progres pembangunan shelter di kawasan Taman Parkir, Jalan Sultan Agung, Kelurahan Sumber.
Pasalnya, los atau tempat berdagang yang akan digunakan untuk PKL di shelter tersebut, terlalu kecil untuk bisa memuat gerobak PKL yang berjualan bakso, mi ayam dan lainnya.