“Jembatan ini kan harus dibangun ulang, tidak bisa hanya yang terputusnya saja. Nah, untuk bangun ulang jembatan anggaran kita tidak mampu karena akan memakan anggaran yang cukup besar,” ungkapnya.
Ia mengaku sudah melakukan koordinasi dengan Dinas PUTR Kabupaten Cirebon maupun ke Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk-Cisanggarung, dengan harapan agar bisa membantu pembangunan kembali jembatan yang terputus tersebut.
“Alhamdulillah, hari ini (kemarin, red) dinas PUTR meninjau lokasi jembatan yang putus dan berjanji akan membangun jembatan darurat yang bisa dilalui masyarakat,” tandasnya.
Senada, Camat Mundu, Anwar Sadat mengatakan, jembatan yang putus tersebut tidak bisa hanya disambung, tetapi harus dibangun baru.
“Kami berharap bisa segera direalisasikan pembangunan jembatan yang baru, karena jembatan tersebut merupakan akses yang vital bagi masyarakat sekitar,” ujarnya. (Baim)
BACA JUGA: Gempa Terus Guncang Wilayah Cianjur, Bogor dan Sukabumi, Berpusat di Darat, Waspada Gempa Dangkal