SUARA CIREBON – Meski Bareskrim Polri telah menegaskan bahwa isu penculikan anak yang banyak beredar di berbagai platform media sosial (medsos) adalah hoaks, namun pesan berantai masih terus beredar.
Sampai Senin, 30 Januari 2022, di sejumlah grup WhatsApp (Grup WA), beredar berbagai video maupun foto dengan narasi penculikan anak.
Bahkan kini ada video seorang siswi SD korban penculikan anak yang menangis. Tertulis di Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
BACA JUGA: Heboh Penculikan Anak di Cirebon, Depok, Jakarta, Banten, Polda Metro Jaya Bicara Begini
Mengaku bersama temannya ditarik paksa oleh laki-laki yang mengenakan sepeda motor. Si gadis cilik siswa SD yang masih mengenakan seragam itu menceritakan pengalaman buruknya.
Dari potongan video, dari pengakuan si gadis cilik, ia dan temannya akhirnya lolos dari penculikan karena ditolong oleh seorang wanita.
Diceritakan, wanita itu menabrakan sepeda motor ke sepeda motor laki-laki yang mau menculik dua siswi SD di Gunungsindur, Bogor tersebut.
Dari pengakuan si gadis, wanita yang menolong itu lantas membawa si gadis dan temannya dan mengantarnya pulang. Setelah itu pergi dengan alasan mau melanjutkan perjalanan ke rumah sakit.
BACA JUGA: Tawuran Konten IG, Pelajar SMP Jadi Terduga Pelaku Pembacokan di Cirebon