SUARA CIREBON – Mall Pelayanan Publik atau MPP Kabupaten Cirebon telah diresmikan pada Senin, 30 Januari 2023. Masyarakat Kabupaten Cirebon boleh bernafas lega.
Pasalnya, dengan telah beroperasinya MPP Kabupaten Cirebon ini, mengurus segala keperluan berkaitan dengan pelayanan publik, tidak perlu bolak-balik atau pergi dari satu kantor ke kantor lainnya.
Seluruh keperluan masyarakat bisa diurus di dalam satu kantor MPP Kabupaten Cirebon tanpa perlu bolah balik pergi ke kantor lain.
BACA JUGA: MPP Kabupaten Cirebon Resmi Beroperasi, Perizinan Semakin Mudah
Cukup di MPP Kabupaten Cirebon, masyarakat bisa mengurus segala keperluan, dari mulai urusan pajak, perpanjangan STNK, membuat SIM, mengurus sertifikat tanah, SKCK, KK hingga KTP dan sejenisnya.
MPP Kabupaten Cirebon itu kini sudah resmi dibuka dan mulai beroperasi.
Bupati Cirebon, Drs Imron MAg meresmikan MPP Kabupaten Cirebon yang diinisiasi oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cirebon.
Masyarakat akan lebih mudah, cepat, praktis dan efisien dalam mengurus segala keperluan administrasi kependudukan dan pelayanan lainnya di MPP Kabupaten Cirebon ini.
BACA JUGA: PKB Tutup Peluang Luthfi, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Disebut Pindah Partai