SUARA CIREBON – Persib Bandung akan melakoni laga tandang kontra PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, pada Selasa, 31 Januari 2023.
Melawan PSIS di pekan ke 21 BRI Liga 1 2022-2023, Bobotoh sangat berharap Persib tetap gacor dan berada dalam tren positif.
Sejauh ini, sejak dilatih Luis Milla, Persib mencatat rekor impresif. Bermain 12 kali laga secara berturut-turut tanpa mencatat satupun kekalahan.
Dari 12 laga tersebut, 2 kali draw dan 10 kali mencatat kemenangan. Persib tampil sebagai tim dengan pertahanan terbaik, tak mudah terkalahkan, kendatipun dari sisi produktifias, masih menjadi masalah.
Catatan dari 12 laga, atau tepatnya 10 kemenangan, sebagian besar Persib menang dengan skor tipis. Bahkan di tiga laga terakhir, menang dengan skor tipis 1-0.
Hal yang menjadi ciri dari pelatih Luis Milla, ialah selalu melakukan rotasi dan perubahan formasi di tiap laga.
Di bawah Luis Milla, Persib terlihat sangat dinamis. Pelatih asal Spanyol ini banyak melakukan terobosan yang mengejutkan lawan.
BACA JUGA: Ironi Persib Bandung, Naik ke Posisi Puncak Klasemen BRI Liga 1, Tapi Produktivitas Gol Turun