SUARA CIREBON – Tim papan atas BRI Liga 1 2022-2023 memburu gelar juara. Persaingan panas dan alot mewarnai kompetisi yang mendekati akhir musim ini.
Selisih peroleh poin antar tim papan atas klasemen sementara untuk perebutan juara BRI Liga 1 sangat tipis. Bahkan untuk tiga tim seperti Persija Jakarta, PSM Makasar dan Persib Bandung hanya terpaut 1 angka.
Ini menjadikan persaingan memperebutkan juara BRI Liga 1 musim ini, diantara ketiga tim sangat alot dan panas. Tiga tim papan atas ini tidak boleh kehilangan momen di satu pertandingan pun.
BACA JUGA: Persibday Digelar Sore Ini, Persib Bandung Vs PSIS Semarang, Target Maung Bandung Lompati 2 Posisi
Di pekan-pekan yang tersisa dalam perebutan juara BRI Liga 1 musim ini, satu kali kekalahan, atau bahkan mencatat hasil seri atau draw, akan terancam dilompati tim lainnya.
Terlihat dari papan klasemen sementara BRI Liga 1 yang kini memasuki pekan ke 21. Persija dan PSM Makasar berada di posisi puncak dan runner up, namun memperoleh poin sama 39.
Posisi Persija dan PSM Makasar, terancam leh Persib Bandung di urutan ketiga dengan selisih 1 angka, 38 poin.
BACA JUGA: Ditekuk Persebaya, Posisi Madura United Rawan Terdepak dari Perebutan Puncak Klasemen BRI Liga 1