“Isu loncat partai di internal PKB sendiri sebetulnya masing sriwang-sriwing. Tapi, ketika muncul ke publik, harus disikapi. Sebab, tahun ini sudah masuk tahun politik. Persiapan untuk pemilu 2024. Jangan sampai suara PKB rusak gara-gara isu tersebut,” tukasnya.
Pasalnya, Waswin memaparkan, saat ini PKB dari pusat sampai daerah sedang berupaya meningkatkan elektabilitas partai untuk meraih kemenangan di Pemilu 2024 mendatang.
BACA JUGA: Heboh Penculikan Anak, Orang Tua di Cirebon Rela Antar-Jemput Anak ke Sekolah
“Jadi jangan sampai meresahkan. Makannya, kita akan panggil secara resmi untuk klarifikasi,” katanya.
Menurut Waswin, jika isu kepindahan Luthfi ke Partai Golkar ini tidak diklarifikasi, maka akan menjadi polemik yang terus berkembang kemana-mana.
“Ini menjadi ke khawatiran sendiri bagi PKB. Sebab, saat ini PKB sedang rekrutmen bacaleg. Khawatir nanti ada dampaknya,” tandasnya.***
BACA JUGA: PKB Tutup Peluang Luthfi, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Disebut Pindah Partai