Sampai kini, puncak klasemen sementara masih diduduki PSM Makassar dengan 53 poin. Sedangkan Persib di posisi runner up dengan 49 poin, selisih cukup tebal 4 poin.
Meski selisih 4 poin, Persib masih punya 1 tiket laga tunda kontra Bhayangkara FC. Posisi PSM Makassar pun belum aman dari kejaran Persib.
Sampai Rabu, 22 Februari 2023 ini, jadwal ulang laga tunda Persib Vs Bhayangkara FC belum ditentukan.
BACA JUGA: Penuhi Syarat ini, Persib Bandung Bisa Rebut Puncak Klasemen dan Juara BRI Liga 1
Persib sangat membutuhkan laga tunda dengan hasil positif untuk bisa mengejar ketinggalan angka dari PSM Makassar.
Ada tiga tim yang bersaing ketat berebut gelar juara BRI Liga 1. Selain PSM Makassar, Persib ada Persija Jakarta yang kini meraih poin 47.
Pada laga-laga selanjutnya, perebutan BRI Liga 1 bakal diisi persaingan antara PSM Makassar, Persib dan Persija yang terpaut angka tipis.***
BACA JUGA: Top Skor Liga 1, David da Silva, Ciro Alves, dan Privat Mbarga Berebut Sepatu Emas