SUARA CIREBON – Partai Keadilan Sejatera (PKS) Kota Cirebon belum mendeklarasikan Anies Baswaden sebagai calon Presiden Republik Indonesia (Capres RI) pada Pemilu 2024 mendatang. Hal itu karena, mereka masih menunggu momentum yang tepat.
“Ketika di pusat (DPP PKS, red) sudah berkomitmen mendukung Anies Baswaden, kita yang di daerah tinggal mengikuti instruksi dan arahan dari pusat,” kata pengurus DPD PKS Kota Cirebon, Yusuf saat ditemui di DPRD setempat, Rabu, 1 Maret 2023.
Kendati demikian, lanjut Yusuf, PKS Kota Cirebon sangat menyetujui petinggi PKS di pusat yang mengambil keputusan untuk berkoalisi dengan Partai Nasdem dan Demokrat untuk mengusung Anies di Pilpres 2024 mendatang.
Yusuf meyakini, di internal masing-masing partai koalisi Nasdem, Demokrat dan PKS sudah menyosialisasikan Anies sebagai cawapres yang diusung tiga partai tersebut.
“Sosialisasi saya perhatikan di masing-masing partai sangat masif,” kata Yusuf.
Keputusan pengurus pusat menjatuhkan pilihan mengusung Anies sebagai cawapres, menurut Yusuf, sejalan dengan keinginan kader-kader PKS Kota Cirebon.