SUARA CIREBON – Bupati Cirebon, H Imron, mengapresiasi sejumlah karya yang dibuat oleh siswa pendidikan nonformal dalam kegiatan Gebyar Pendidikan Masyarakat (Dikmas), yang diikuti siswa Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) maupun lembaga keterampilan.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena tadi ditampilkan juga karya-karya siswa,” ujar Imron, Minggu (5/3/2023).
Imron menegaskan mendukung jika kegiatan serupa bisa dilaksanakan pada tahun-tahun selanjutnya. Karena menurut Imron, dengan difasilitasinya tempat untuk menampilkan karya, akan membuat siswa maupun lembaga pendidikan nonformal, semakin bisa bersaing.
Selain itu, bisa juga ajang ini digunakan sebagai tukar pikiran, untuk mengetahui apa saja kekurangan yang harus dibenahi untuk menjadi lebih baik.
“Saya dukung dilaksanakan setiap tahun, karena nantinya akan membuat lebih berinovasi,” ujar Imron.
Sebelumnya, saat mengomentari terkait masih tingginya kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur di Kabupaten Cirebon, Bupati Imron mengaku miris dengan kondisi tersebut.