SUARA CIREBON – Persib Bandung diprediksi tidak akan mudah bisa menaklukan Persik Kediri di laga pekan ke 28 BRI Liga 1 2022-2023 musim ini.
Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupatenm Bogor, akan membuat Persib harus ekstra keras untuk bisa menaklukan Persik.
Kick off kontra Persik pada pukul 15.00 WIB, Rabu, 8 Maret 2023 besok, akan menjadi pertaruhan Persib dalam perebutan puncak klasemen BRI Liga 1.
Di atas kertas, Maung Bandung Persib memang lebih diunggulkan. Namun Macan Putih Persik bukan lagi tim penguni dasar klasemen.
Dalam tiga laga terakhir, Persik justru mampu menjaga tren positif. Penampilannya sangat bagus dan tim subur dengan mengoleksi 10 gol.
Berbeda justru dengan Persib. Di tiga laga terakhir, terseok-seok. Terutama setelah mengalami tragedi kartu merah teja Paku Alam yang membuat Maung Bandung kalah 1-2 dari Barito Putera.
Persik mengoleksi 10 gol dan menjadi tim tersubur dalam tiga pekan ini. Persin menaklukan Rans Nusantara FC dengan skor telak 5-1.
Kemudian kembali meraih dua kemenangan berturut-turut saat menaklukan Arema FC dengan skor 3-2 dan terakhir mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0.
Di tiga laga terakhir, penampilan Persib tidak sebaik Macan Putih. Persib menang dari Rans Nusantara FC dengan skor 3-1, lalu menang tipis atas Arema FC dengan skor 1-0, dan kalah tragis dari Barito Putera dengan skor 1-2.
Persib mengalami penurunan performa sejak kalah dari PSM Makasar dengan skor 2-1. Sebaliknya, meski juga sama-sama kalah dari PSM Makasar (1-2), namun Persik meraih tiga kemenangan berturut-turut sebelum dijadwalkan kontra Persib pada Rabu sore besok.
Persib masih belum menjadi tim subur dalam raihan gol. Di tiga laga terakhir hanya mengoleksi 5 gol. Berbeda dengan Persik yang di tiga laga terakhir mengoleksi 10 gol.
Langkah Persib sebagai runner up dengan 52 poin juga tertahan. Sehingga kini terpaut jauh dari PSM Makasar yang makin kokoh di puncak dengan selisih 10 poin (62 poin).
Persik tengah on fire dan tampil sebagai tim subur saat menghadapi Persib yang justru performanya tengah menurun.
Meski begitu Persib masih lebih diunggulkan, apalagi akan bermain di depan Bobotoh atau suporter setia Maung Bandung.
Persib diprediksi akan menang kembali dengan skor tipis antara 1-0 atau 2-1. Sedangkan Persik, akan tampil maksimal mencuri kemenangan dengan prediksi skor 1-0, atau menahan Persib dengan skor 0-0 dan 1-1.***