SUARA CIREBON – Preman Pensiun 8 telah berakhir. Berbarengan dengan lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Sabtu, 22 April 2023.
Tunai sudah, Preman Pensiun 8 menemani penggemar sinetron parodi sosial besutan sukses sutradara Aris Nugraha yang ditayangkan di RCTI sejak hari pertama Ramadhan sampai lebaran 1 Syawal, 22 April 2023.
Kali ini, Aris Nugraha memberi ending tak terduga, terutama untuk Bang Edi. Di akhir episode edisi lebaran Preman Pensiun 8 yang diputar khusus Sabtu petang pukul 16.00 WIB, 22 April 2023, tragis menimpa bos preman yang sedang terjun ke politik dan menjadi calon legislatif.
Bang Edi bernasib tragis setelah mendengar pembangkangan orang-orang yang megang kaki lima dan parkiran sepeninggal Roy dan ditahannya Agus dan Yayat.
Bang Edi jatuh tersungkur di lantai rumahnya. Sebelumnya ia terlihat merasakan dadanya pedih setelah menerima telefon Ubay, teman Roy yang menolak menyetorkan uang parkir.
Bang Edi terkena serangan jantung. Shock, dadanya pedih, lalu jatuh tersungkur di lantai di ruang tamu dalam rumahnya.
Sama-sama bernasib tragis di akhir cerita ialah Oo dan temannya Ableh dihajar habis-habisan oleh Jack dan Ibing.
Jack dan Ibing dalam perjalanan pulang dari kerja di terminal. Lantas melihat ada wanita dijambret.
Jack memutar arah mengejar si penjambret. Oo dan Ableh sial. Jack menyenggol ban motor Oo hingga terjatuh.
Tak terelakan, Jack turun menghajar Oo. Ibing menghajar Ableh. Terungkap bahwa Deni selama ini ditipu Oo.
Ternyata Oo pinjam uang untuk beli motor untuk aksi kejahatan jembret. Jack pun melampiaskan kekesalan dengan menghajar Oo sampai tersungkur di jalan.
Lain Bang Edi, Oo dan Ableh, lain lagi Deni, preman anak tunggal kesayangan Emak. Di Preman Pensiun 8, Deni mengakhiri cerita dengan bahagia (happy ending).
Saat Oo dihajar Jack di jalanan, Deni sedang berdua dengan Aisyah, gadis pujaannya. Kali ini, tidak ada yang menganggu.
Deni pun “menembak” Aisyah, dan menyatakan akan melamar gadis polos dan lugu saudara sepupu Oo. Aisyah pun terlihat bahagia. Ia senang dan menerima cinta serta lamaran Deni.
Deni terlihat pulang dengan raut muka bahagia. Ia menyusuri jalan setapak sekeluar dari rumah Aisyah, dan bergegas ingin segera pulang ke rumah memberitahu kabar bahagia kepada Emak,ibu yang sangat menyayanginya.
Happy ending juga terjadi pada Didu dan Ibing. Keduanya kini bekerja bersama Taslim, Mawar dan Ajun di pasar.
Bubun, telah aktif bekerja sebagai sekuriti. Kang Gobang, mengaku sangat senang dengan pekerjaan barunya membantu penjual tanaman hias.
Ujang pun bercerita kalau bengkelnya akan segera jadi dan akan dibuka. Cecep lega mendengar penuturan Ujang, maupun kabar soal Kang Gobang.
Roy, telah pergi ke Jakarta, mennjemput imiannya, sekaligus menjauh dari Bang Edi.
Di Preman pensiun 8 ini, terselip juga satu kisah tragis. Irin remuk hatinya setelah mengendar penuturan Serena.
Ternyata Serena juga pernah jatuh cinta kepada Ujang. Dan hal paling membuat hatinya remuk redam, ternyata Ujang sudah punya anak dan istri.
Irin seketika sedih dan muram. Sampai Serena curiga. Akhirnya Irin pun mengaku, bahwa dirinya juga jatuh cinta dengan Ujang.
Di akhir cerita, saat bertemu Ujang di pabrik kecimpring, Irin buang muka. Gadis cantik ini hanya menegur Kang Cecep bosnya.
Ujang heran dengan sikap Irin. Tidak seperti biasanya yang selalu ramah dan manis terhadapnya.
Irin buang muka ke Ujang. Namun saat hendak masuk ke pabrik kecimpring, gadis cantik ini masih sempat menengok, melihat Ujang dari jauh. Untuk terakhir kalinya, setelah ia merasa putus cinta.***