SUARA CIREBON – Kejutan politik terjadi di Jawa Barat. Mantan Bupati Purwakarta yang juga anggota DPR RI diberitakan mengundurkan diri dari Partai Golkar.
Surat pengunduran diri Dedi Mulyadi yang juga mantan Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat ini sempat beredar luas dan viral di kalangan masyarakat di Jawa Barat.
Surat pengunduran diri itu sebagai sikap resmi Dedi Mulyadi. Ia dikabarkan bakal pindah partai, namun belum jelas partai mana.
Rumor yang berkembang, Dedi Mulyadi mundur dari Partai Golkar dan berencana akan gabung antara Partai Gerindra dan PDI Perjuangan.
Beradar luas surat pengunduran diri Dedi Mulyadi. Surat ditujukan ke Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
“Dengan ini menyatakan pengunduran diri saya sebagai Anggota Partai Golongan Karya DPP Partai Golongan Karya,” tulis Dedi Mulyadi dalam surat yang beredar luas dan viral Kamis, 11 Mei 2023.
Selain ke Ketum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Dedi Mulyadi juga menyampaikan surat pengunduran diri pada Rabu 10 Mei 2023, yang ditujukan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Dalam surat ke KPU, Dedi Mulyadi mengungkapkan kalau dirinya mundur dari anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar.
“Menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya telah mengundurkan diri dan tidak akan menarik pengunduran diri Saya sebagai: Anggota Partai Golkar dan/atau Anggota DPR RI,” tulis Dedi Mulyadi dalam surat yang ditujukan ke KPU.
Dedi Mulyadi sendiri belum mengungkapkan secara jelas kenapa dirinya memilih mundur dari Partai Golkar termasuk sebagai anggota DPR RI.
Sejauh ini, Dedi Mulyadi enggan berkomentar banyak soal sikapnya yang kini sangat mengejutkan masyarakat di Jawa Barat tersebut.***