SUARA CIREBON – Setelah sempat ditunda sejak 5 Mei 2023 lalu, mulai hari ini, Kamis, 11 Mei 2023, program Rekrutmen BUMN 2023 sudah dibuka.
Link program Rekrutmen BUMN juga sudah bisa diakses. Jika sebelumnya sempat sulit dibuka, mulai Kamis hari ini sudah bisa diakses dengan mudah.
Sebelumnya, Rekrutmen BUMN dijadwalkan dibuka pada 5 Mei 2023. Namun karena ada hal yang harus direvisi, akhirnya diundur, dan baru dibuka Kamis hari ini, 11 Mei 2023.
Ada ribuan job atau pos yang tersedia di puluhan BUMN yang membuka lowongan kerja melalui program Rekrutmen Bersama BUMN mulai Kamis hari ini.
Bagi Anda yang sudah menunggu, dan akan mengajukakan lamaran, yuk segera siapkan persyaratan dan ketentuannya.
Untuk lebih jelas mengenai ketentuan dan persyaratannya, buka atau klik link Rekrutmen BUMN di bawah ini :
KLIK DISINI : LINK REKRUTMEN BUMN
Link Rekrutmen Bersama BUMN diatas, kini sudah bisa diakses. Baca seluruh perintah dengan seksama ya, jangan sampai keliru.
Nah, di bawah ini disertakan 8 tahapan penting dalam program Rekrutmen Bersama BUMN yang wajib Anda ketahui.
Simpan baik-baik 8 tahapan ini agar Anda tidak lupa. Jangan sampai kelewat harinya :
Berikut tahapan penting program Rekrutmen BUMN :
1. Registrasi Rekrutmen BUMN 2023, mulai tanggal 5 hingga 20 Mei 2023.
2. Pengumuman Hasil Registrasi pada tanggal 1 Juni 2023.
3. Tes Kemampuan Dasar dan Akhlak, mulai 10 sampai 19 Juni 2023.
4. Pengumuman Hasil Tes Kemampuan Dasar dan Akhlak, pada 28 Juni 2023.
5. Tes Bahasa Inggris, berlangsung dari tanggal 8 sampai 12 Juli 2023.
6. Pengumuman Tes Bahasa Inggris, pada 19 Juli 2023.
7. Tes BUMN meliputi Tes Kompetensi Bidang, User Interview, Socmed Analytic dan Digital, Mindset, Medical Check Up, berlangsung mulai tanggal 22 Juli hingga 9 Agustus 2023.
8. Pengumuman Akhir, berdasarkan hasil kelulusan tes oleh BUMN yang diinput melalui sistem, pada tanggal 16 Agustus 2023.
Segera penuhi ketentuan dan persyaratan, klik atau buka link nya dan semangat, Anda pasti bisa lolos dan bisa diterima di BUMN yang hendak Anda tuju melalui program Rekrutmen Bersama BUMN tahun 2023 ini.***