SUARA CIREBON – Partai Demokrat Majalengka optimis menang dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2024. Hal itu ditegaskan Sekretaris DPD Partai Demokrat Majalengka, Olih Rohmanudin.
Sesuai rencana Partai Demokrat mendatarkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) ke KPU Majalengka, Minggu, 14 Mei 2023 pukul 14.14 WIB. Dengan berjalan kaki bacaleg serta kader Partai Demokrat mendatangi kantor KPU Majalengka.
Ketua DPD Partai Demokrat Majalengka,Fauzan Zemzar yang mendampingi langsung pendaftaran bacaleg ke KPU Majalengka mengatakan, Pileg 2024 akan menjadi momentum kebangkitan partainya.
Satu fraksi di DPRD Majalengka menjadi target yang akan diperjuangkan bersama seluruh kader Partai Demokrat.
”Untuk itu saya meminta pada semua bacaleg untuk tidak ada lagi keraguan.Sudah menjadi tekad partai Demokrat menjadi pemenang.Persatuan dan kesatuan menjadi modal utama,” tegas Fauzan sebelum melakukan long march ke kantor KPU Majalengka.
Pendaftaran ke KPU dengan berjalan kaki, kata Fauzan Zemzar memiliki filosofi bahwanya, bacaleg Partai Demokrat berasal dari rakyat dan akan terus bersama rakyat.
Partai Demokrat sendiri pada Pemilu 2024 mendaftarkan 50 bacaleg. Dari 50 bacaleg yang didaftarkan,40 persenya adalah perempuan. Angka ini diatas yang disyaratkan,yakni 30 persen bacaleg perempuan. ”Alhamdulillah tidak ada Dapil yang kosong,dan di setiap Dapil ada 2, dan 3 caleg perempuan,” jelasnya.
Ketua KPU Majalengka, Agus Syuhada mengatakan, bahwa sampai Pukul 14.00 WIB belum semua parpol melakukan pendaftaran bacalegnya.
“Sampai Pukul 14.00 WIB belum semua parpol mendaftarkan bacalegnya, baru Partai Golkar dan Demokrat,” kata Agus.
Pihaknya menjadwalkan, parpol yang belum mendaftar itu direncanakan akan mendatangi kantornya sampai malam. ”Kemungkinan kita akan menerima pendaftaran ini sampai pukul 23.59 WIB,” ujarnya.***