SUARA CIREBON – Partai politik atau parpol telah mendaftarkan bacalegnya ke KPU Indramayu. Pendaftaran tersebut kini telah ditutup.
Dari 18 parpol, hanya 17 saja yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU Indramayu. Kemudian, jumlah calon yang didaftarkan pun bervariasi.
Partai Bulan Bintang (PBB) menjadi partai dengan jumlah calon legislatif (caleg) paling sedikit diantara 17 partai politik (parpol) yang mendaftarkan calegnya di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Indramayu.
Meski paling sedikit, namun dari sisi keterwakilan perempuan, dibanding parpol lain yang mendaftar di KPU Indramayu, PBB tercatat yang paling tinggi, mencapai lebih dari 35 persen pada Pemilu 2024 ini.
PBB hanya mengajukan 5 caleg pada Pemilu 2024 ini ke KPU Indramayu. Meski demikian, komposisi caleg laki-laki dan perempuan hampir berimbang, 3 laki-laki dan 2 perempuan, mencapai 40 persen.
Di KPU Indramayu, sampai batas akhir penutupan pendafatran caleg, dari 18 parpol yang terdaftar sebanyak 17 parpol mengajukan daftar bakal caleg.
Sedangkan 1 parpol, sampai batas waktu terlewati pada Minggu malam pukul 23.59 WIB, 14 Mei 2023, tidak mengajukan caleg, yaitu Partai Garuda Perubahan Indonesia (PGPI).
Dari 17 parpol yang mendaftar di KPU Indramayu, tercatat sebanyak 696 caleg dengan komposisi laki-laki dan perempuan di kisaran komposisi 65 persen : 35 persen.
PDI Perjuangan tercatat sebagai parpol yang terbanyak mengajukan caleg perempuannya. Dari 50 caleg, 29 laki-laki dan 21 perempuan.
Partai dengan jumlah caleg perempuan terbanyak lainnya ialah PKS. Dari 50 caleg, untuk laki-laki sebanyak 30 orang dan perempuan 20 orang.
Berikut 17 dari 18 parpol terdaftar di KPU Indramayu yang mengajukan caleg dengan jumlah keseluruhan sebanyak 696 orang di Indramayu :
1. Partai Keadilan Sejahtera, 50 caleg (30 laki-laki, 20 perempuan)
2. Partai Persatuan Pembangunan, 50 caleg (35 : 15)
3. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (50 caleg (29 : 21)
4. Partai Nasdem 50 (25 : 15)
5. Partai Hati Nurani Rakyat, 45 caleg (30 : 15)
6. Partai Amanat Nasional,50 caleg (32 : 18)
7. Partai Kebangkitan Bangsa, 50 caleg (35 : 15)
8. Partai PERINDO, 50 caleg (35 : 15)
9. Partai Golongan Karya, 50 caleg (33 : 17)
10. Partai Gerakan Indonesia Raya, 50 caleg (35 : 15)
11. Partai Demokrat,50 caleg (34 : 16)
12. Partai Solidaritas Indonesia, 30 caleg (18 : 12)
13. Partai Bulan Bintang, 5 caleg (3:2)
14. Partai Ummat, 26 caleg (17 : 9)
15. Partai Buruh, 24 caleg (15:9)
16. Partai Gelombang Rakyat Indonesia, 50 caleg (34 : 16)
17. Partai Kebangkitan Nusantara, 16 caleg (11 : 5).
Ketua KPU Indramayu, Ahmad Fatoni menjelaskan, setelah penutupan, maka mulai Senin 15 Mei, sudah langsung verifikasi.
Jadwal verifikasi untuk para caleg sampai 23 Juni 2023. Nantinya, daftar caleg akan masuk dalam Daftar Calon Tetap (DCT) pada tanggal 11 Oktober 2023, berbarengan dengan penetapan DCT DPR RI, DPRD I Provinsi serta pasangan Capres – Cawapres.***