SUARA CIREBON – Sebanyak 3 dari 5 Bakal Calon (Balon) Ketua KONI Kabupaten Cirebon bakal bertarung pada Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) yang akan dilaksanakan pada Minggu 28 Mei 2023 mendatang.
Dari 5 balon yang menyerahkan berkas pendaftaran ke panitia, hanya 3 orang saja yang memenuhi persyaratan untuk ditetapkan menjadi balon dan akan mengikuti kompetisi pemilihan Ketua KONI Kabupaten Cirebon.
Ke 3 balon yang dinyatakan lulus verifikasi administrasi adalah Surnita Sandi Wiranata, Sutardi Raharja dan H Asdullah. Sedangkan 2 pendaftar yang dinyatakan tidak lulus administrasi adalah Niko Bhineko Murahmanto dan H Arief Rahman Hakim.
Sekertaris steering committee (SC) Musorkab KONI Kabupaten Cirebon, Menur mengatakan, pada tahapan yang sudah dilalui panitia dalam penjaringan bakal calon Ketua KONI Kabupaten Cirebon ada 6 orang yang mengambil formulir pendaftaran.
Namun, kata Menur, dalam perjalanannya hanya ada 5 orang yang mengembalikan formulir pendaftaran.
“Dari 5 orang yang mengembalikan formulir pendaftaran dan sudah diberikan waktu untuk melengkapi berkas, kami memutuskan hanya ada 3 yang memenuhi persyaratan,” kata Menur saat dikonfirmasi Jumat, 26 Mei 2023.
Dikatakan Menur, 2 orang yang dinyatakan tidak lulus itu dikarenakan tidak memenuhi syarat dukungan dari cabang olahraga (cabor). Dimana dalam aturan sudah jelas untuk dukungan dari minimal 5 cabor.
“Dari 3 balon yang dinyatakan lulus karena mendapatkan dukungan lebih dari 5 cabor. Untuk Sandi berdasarkan hasil verifikasi didukung oleh 8 Cabor, Sutardi 17 Cabor dan H Asdullah 6 Cabor,” tandasnya.
Disinggung mengenai jumlah cabor yang akan menjadi peserta Musorkab, Menur mengungkapkan, pihaknya masih belum bisa mengumumkan berapa cabor yang akan menjadi peserta dan memiliki hak suara pada Musorkab nanti.
Pasalnya, pendaftaran cabor sendiri masih terus dilaksanakan sampai dengan pembukaan musorkab nanti.***