SUARA CIREBON – Selain Persik Kediri kontra Persib Bandung, pekan ke 5 BRI liga 1 2023-2024, Jumat 28 Juli 2023, juga digelar dua laga lainnya.
PSIS Semarang Vs Borneo FC di Stadion Jatidiri, Kota Semarang dan laga Persikabo Bogor kontra Persita Tangerang.
PSIS Semarang, harus berbagi angka 1 dengan tamunya, Borneo FC. Laga berakhir seri tanpa gol.
Hasil nirgol membuat PSIS dan Borneo FC berbagi tambahan angka 1. Laskar Mahesa Jenar gagal memanfaatkan peluang menaklukan Pesut Etam di kandangnya.
Berakhir dengan skor kacamata 0-0, PSIS hanya memperoleh tambahan 1 poin. Begitu juga dengan Borneo FC.
Keduanya tim masih sama-sama di lima besar klasemen sementara BRI Liga 1. Borneo FC di posisi ke 3, dan PSIS di posisi ke 4, sama-sama mengoleksi 8 poin.
Persikabo Vs Persita
Sementara di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, terjadi duel sangat seru antara Persikabo kontra Persita.
Persikabo ditahan imbang 2-2 saat menjami tamunya, Persita. Duel Laskar Pajajaran melawan Pendekar Cisadane, sangat seru.
Terjadi jual beli gol dan berakhir dengan skor 2-2. Tuan rumah Persikabo sempat tertinggal 0-1 melalui gol yang dicetak Christian Rontini di menit ke 25 babak pertama.
Sebelum menutup babak pertama, tuan rumah Persikabo, Yandi Sofyan menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke 45+1.
Di babak kedua, giliran tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak Pedrinho di menit ke 49.
Namun Persita sukses membalas gol di menit ke 79 lewat Esal Sahrul Muhrom. Laga ditutup degan skor 2-2, keduanya terpaksa berbagi angka 1 poin.
Dengan tambahan 1 poin, Persita sukses menempel ketat Dewa United di posisi kedua klasemen sementara dengan nilai 10 poin.
Sedangkan Persikabo di urutan ke 12 dengan 5 poin.***