SUARA CIREBON – Persib Bandung bakal menjalani duel seru kontra Bali United di pekan ke 6 Liga 1 musim 2023-2024 ini.
Laga Persib Vs Bali United dijadwalkan Jumat malam pukul 19.00 WIB, 4 Agustus 2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Stadion GBLA), Gedebage, Kota Bandung.
Di putaran pertama Liga 1 musim ini, melawan Bali United, merupakan laga kandang ketiga bagi Persib.
Persib belum pernah mencetak kemenangan maupun kekalahan di dua laga sebelumnya, dan sangat berambisi menorehkan kemenangan perdana laga kandang dengan menaklukan tim kuat Bali United.
Di dua laga kandang sebelumnya, Persib hanya bisa bermain imbang. Ditahan Madura united dengan skor 1-1 dan hanya bisa draw saat menjamu Dewa Unted dengan skor 2-2.
Jika Persib bisa menang melawan Bali United, maka akan menjadi kemenangan di laga kandang pertama di Liga 1 musim ini.
Persib baru mencicipi satu kemenangan dari lima laga sebelumnya. Yaitu saat menakjlukan Persik Kediri dengan skor 2-1 di Stadion Brawijaya yang merupakan markas Tim Macan Putih, Kediri.
Di laga kandang kontra Bali United, Persib sangat membutuhkan kememangan untuk menjaga tren positifnya.
Namun di sisi lain, Bali United bukan tim yang mudah dikalahkan. Bahkan Persib menorehkan catatan minor setiap bertemu Bali United, di laga kandang maupun tandang.
Dari 12 pertandingan terakhir, tak pernah sekalipun Maung Bandung menaklukan Serdadu Tridatu.
Serdadu Tridatu mencatat 5 kemenangan dan 7 sisanya draw. Belum pernah, Bali United dikalahkan Persib.
Di Liga 1 musim ini, Bali United juga tengah berada di trend positif. Meraih kemenangan tiga kali berturut-turut sebelum berhadapan dengan Persib di pekan ke 6 Liga 1 pada Jumat malam nanti.
Duel Persib kontra Bali United, bakal seru dan menarik. Masing-masing tim memiliki obsesi dan ambisi tersendiri untuk bisa saling mengalahkan.
Persib ingin menorehkan kemenangan perdananya atas Bali United, sekaligus kemenangan pertama laga kandang di Liga 1 musim ini.
Di sisi lain, Bali United juga ingin terus mempertahankan tren positifnya setiap berhadapan dengan Persib, termasuk di putaran pertama Liga 1 ini.
Laga Persib Vs Bali United akan disiarkan secara langsung oleh TV Indosiar pada jam sesuai jadwal, Jumat malam pukul 19.00 WIB.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.