SUARA CIREBON – Proyek pemagaran dan prasarana gedung baru Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Cirebon baru dimulai pada pekan kedua September 2023 ini. Padahal pemenang dari proyek tersebut sudah menandatangani perjanjian kontrak pada 23 Agustus 2023 lalu.
Dari pantauan di lapangan didapati, sejumlah pekerja mulai datang ke kantor KPU yang berada di Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sumber, pada Minggu, 10 September 2023.
Tampak beberapa bahan bangunan seperti besi dan lain sebagainya juga sudah mulai datang. Di lokasi kantor KPU juga terdapat sebuah papan proyek yang menunjukkan identitas dari pekerjaan yang akan dilaksanakan.
Belum ada keterangan mengapa pekerjaan tersebut baru mulai dikerjakan sekitar 13 hari setelah tanda tangan kontrak.
Sementara, saat dikonfirmasi sejumlah awak media, Kepala Bidang (Kabid) Bangunan Gedung Dinas PUTR Kabupaten Cirebon, Mohamad Rizal belum bisa memberikan keterangan resmi terkait molornya pekerjaan pemagaran hingga 13 hari pascatanda tangan kontrak.
Namun, melalui pesan WhatsApp-nya, Rizal beralasan hal itu lantaran pihak rekanan sedang mencari alat untuk penggalian cepat.
“Kontraknya masih panjang, kalau tidak salah sampai bulan Desember. Kalau untuk mulai kemungkinan Kontraktornya sedang mencari alat gali supaya cepat,” ujar Rizal, Minggu, 10 September 2023.
Disinggung mengenai apakah ada kendala pada pendanaan, Rizal enggan menyebutkan. Namun dia memastikan, pemenang lelang sejak awal keluar SPK, tidak mengajukan uang muka. Artinya, pembiayaan awal ditanggulangi pemenang lelang. Tapi dirinya memastikan, pekerjaan akan selesai tepat waktu.
“Kalau uang muka proyek sepertinya tidak mengajukan. Ya artinya pembiayaan awal ditanggulangi pemenang lelang. Tapi saya pastikan pekerjaan akan selesai tepat waktu. Kan batasnya sampai akhir tahun,” paparnya.
Seperti diketahui, meski pembangunan gedung KPU Kabupaten Cirebon telah selesai dikerjakan, namun ternyata tidak bisa langsung ditempati. Pasalnya, gedung penyelenggara pemilu tersebut belum memiliki pagar dan pengerasan areal parkir.
Hal itu membuat komisioner KPU memilih masih menempati gedung lama, dengan alasan faktor keamanan dan kenyamanan. Terbukti, belum lama ini, gedung baru KPU Kabupaten Cirebon itu dibobol maling. Kaca, pintu dan kabel tembaga untuk saluran listrik hilang dipreteli kawanan pencuri.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.