SUARA CIREBON – Tentara Nasional Indonesia (TNI) membuka rekrutmen atau pendaftaran untuk Perwira Prajurit Karier atau PAPK tahun 2023.
Dibutuhkan ratusan sarjana dari sekitar 100 program studi atau prodi dalam pendaftaran PAPK TNI 2023 ini.
PAPK TNI adalah program rekrutmen atau pendaftaran anggota TNI untuk setingkat perwira, baik di TNI AD, TNI AL, TNI AU.
Rekrutmen atau pendaftaran PAPK 2023 ini terbuka untuk sarjana dari berbagai prodi, baik laki-laki maupun wanita.
Pendaftaran PAPK TNI 2023 dibuka antara tanggal 11 September 2023 sampai 27 Oktober 2023.
Seluruh proses pendaftaran PAPK TNI 2023 seluruhnya gratis. Melalui flyer yang beredar luas di berbagai Grup WhatsApp (Grup WA), dijelaskan secara rinci sekitar 100 prodi yang dibutuhkan.
Untuk penjelasan lebih rinci mengenai pendaftaran PAPK TNI 2023, bisa klik atau akses kje website https://rekrutmen-tni.mil.id.
Selain itu, buka akses informasi pendaftaran PAPK TNI 2023, di akun Instagram di @papk_tni.
Anda sarjana, sesuai dengan prodi yang dibutuhkan dan tertarik dengan pengumuman pendaftaran PAPK TNI 2023, segera ajukan pendafaran.
Untuk prodi yang dibutuhkan, bisa lihat rinciannya di flyer di atas artikel ini. Jika sesuai dengan latar belakang keilmuan Anda, jangan ragu segera mendaftar.
Pembukaan pendaftaran PAPK TNI 2023, berbarengan dengan pembukaan rekrutmen atau seleksi penerimaan CPNS/CASN dan PPPK.
Rencananya, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Nasional (BKN) akan mengumumkan rekrutmen atau penerimaan seleksi CPNS/CASN dan PPPK pada tanggal 16 September 2023.***