SUARA CIREBON – Program rekrutmen atau seleksi penerimaan CPNS/CASN rencananya hanya tinggal hitungan hari akan dibuka atau diumumkan oleh pemerintah.
Rencananya, tanggal 16 September 2023, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Nasional (BKN) akan mengumumkan program rekrutmen atau seleksi penerimaan CASN/CPNS tahun 2023.
Dari sejumlah tahapan penting dalam rekrutmen atau seleksi penerimaan CPNS/CASN tahun 2023 ialah tahap pertama.
Sebelum memasuki tahapan lain dalam rekrutmen atau seleksi penerimaan, para pelamar CPNS/CASN harus lebih dulu membuka laman resmi BKN di https://sscasn.bkn.go.id.
Di laman tersebut, para pelamar seleksi penerimaan atau rekrutmen CPNS/CASN nanti diminta mendaftar dengan terlebih dulu membuat akun SSCASN.
Nah bagaimana cara membuat SSCASN. Berikut tahap demi tahap pembuatan akun SSCASN untuk syarat mendaftar ke program rekrutmen atau seleksi penerimaan CPNS/CASN :
1. Daftar Akun
- Buka laman resmi SSCASN di https://sscasn .bkn.go.id
- Daftar untuk buat akun SSCASN
- Lengkapi informasi yang diminta untuk membuat akun, seperti email aktif, nomor HP, Nomor Induk Kependudukan (NIK), serta nomor Kartu Keluarga (KK).
- Pastikan kembali data yang kamu masukkan sudah lengkap dan benar lalu tekan ‘Lanjutkan’
- Pilih ‘Proses Pendaftaran Akun’
- Tunggulah sampai informasi konfirmasi muncul
2. Login Akun
- Login ke akun SSCASN yang sebelumnya telah terdaftar
- Lengkapi data diri yang diperlukan dan unggah swafoto
- Pastikan kembali informasi yang telah dimasukkan lalu klik ‘Selanjutnya’
3. Pilih Jenis Seleksi dan Formasi CPNS
- Pilih jenis seleksi ‘CPNS’
- Pilih formasi lulusan atau tingkat pendidikan yang dibuka
4. Unggah Dokumen
- Laman akan meminta sejumlah dokumen yang dibutuhkan. Maka unggah lah dokumen sesuai ukuran dan format yang ditentukan.
5. Cetak Kartu
- Selanjutnya cek resume lalu akhiri pendaftaran.
- Jika sudah, cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun.
Berikut dadwal Rekrutmen CPNS/CASN Tahun 2023 :
- Pendaftaran, 17 – 30 September 2023
- Pengumuman hasil administrasi, 6 – 9 Oktober 2023
- Pelaksanaan SKD CPNS/CASN, 31 Oktober – 9 November 2023
- Pengumuma hasil SKD CPNS/CASN, 12 – 14 November 2023
- Pelaksanaan SKB CPNS/CASN, 8 – 14 Desember 2023
- Pengumuman kelulusan, 28 Desember – 4 Januari 2023
- Pemanggilan instansi, 1-2 bulan pasca pengumuman kelulusan.***
Ada 8 tahapan penting teknis yang harus diketahui dalam program rekrutmen atau seleksi penerimaan CASN/CPNS tahun 2023 :
- Mendaftar melalui akun https://sscasn.bkn.go.id
- Memilih dan mendaftar formasi
- Seleksi administrasi
- Pelaksanaan seleksi SKD (CAT TWK, TIU dn TKP)
- Pengumuman lulus SKD (3 kali jumlah kebutuhan)
- Pelaksanaan ujian SKB (CAT semua instansi, wawancara dan tes kesehatan (tergantung instansi)
- Pengumuman kelulusan (hasil dari 40 persen nilai SKD dan 60 persen nilai SKB)
- Pendaftaran ulang administrasi
Sebagai catatan, karena rencana pengumuman sudah makin dekat, sebaiknya Anda yang ingin berkarier di instansi pemerintah atau negara sudah harus mulai mempersiapkan sejak sekarang.
Ikuti terus info terkini mengenai seleksi penerimaan atau rekrutmen CPNS/CASN tahun 2023 di portal ini.***