SUARA CIREBON – Liga 1 musim 2023-2024 kembali dilanjutkan usai jeda internasional berisi FIFA Matchday dan kualifikasi Grup K piala Asia U23.
Putaran pertama Liga 1 musim ini memasuki pekan ke 12. Ada 9 laga yang diikuti 18 tim peserta turnamen kasta tertinggi sepakbola nasional Indonesia.
Memasuki pekan ke 12, dari klasemen sementara Liga 1, Madura United masih kokoh di posisi teratas, dengan mengoleksi 23 poin.
Dua tim kalimantan masih membayangi Madura United. Yakni Barito Putera yang di pekan ke 11 sukses meraih 3 poin menaklukan Persis Solo.
Berikutnya Borneo FC. Di pekan ke 11 Liga 1, Borneo FC gagal meraih tambahan poin karena kalah dari Persebaya Surabaya.
Sejumlah tim elit, tampaknya masih belum bisa tembus ke 5 besar. Bahkan Persib dan Persija, di pekan ke 11 hanya bisa berbagi tambahan 1 poin setelah El Clasico berakhir imbang 1-1.
Persib dan Persija belum beranjak dari posisi di pekan ke 11. Keduanya berhimpitan. Maung Bandung berada di posisi 11 dengan 15 poin, dan Macan Kemayoran di posisi 12 dengan 14 poin.
Arema FC juga masih belum keluar dari zona degradasi. Hanya Persebaya yang mulai mendekati posisi 5 besar.
Bajul Ijo di posisi ke 6 dengan 18 poin. Perolehan poin sama dengan PSIS Semarang yang berada di posisi ke 5 dengan 18 poin.
Berikut klasemen sementara Liga 1 setelah pekan ke 11 berakhir dan memasuki pekan ke 12, lengkap dengan perolehan poin antar tim :
1. Madura United 23
2. Barito Putera 20
3. Borneo FC 19
4. Rans Nusantara FC 19
5. PSIS Semarang 186. Persebaya Surabaya 18
7. PSS Sleman 17
8. Bali United 17
9. Dewa United 16
10. PSM Makasar 15
11. Persib Bandung 15
12. Persija Jakarta 14
13. Persk Kediri 12
14. Persis Solo 12
15. Persita Tangerang 10
16. Arema FC 9
17. Persikabo Bogor 9
18. Bhayangkara FC 5.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.