SUARA CIREBON – Pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah mulai dilakukan oleh Polresta Cirebon. Sejumlah personel sudah disebar dan ditempatkan dengan mendirikan sejumlah pos pengamanan, di antaranya, pos pengamanan di depan Kantor KPU, Bawaslu, dan gudang KPU Kabupaten Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman melalui Kabag Ops, Kompol Purnama mengatakan, personel Samapta Polresta Cirebon sudah ditempatkan di posko pengamanan di titik-titik tersebut sejak 1 November 2023 kemarin. Para personel tersebut berjaga bergantian 24 jam nonstop setiap harinya.
“Setiap hari selama 24 jam ada yang jaga dua orang personel. Mereka piket bergantian,” kata Kompol Purnama, Selasa, 14 November 2023.
Selain itu, untuk mengamankan pemilu di Kabupaten Cirebon, pihaknya juga membentuk Satgas preventif dan preemtif. Ia menjelaskan Satgas Preemtif akan dijalankan oleh Sat Intelkan dan Sat Binmas Polresta Cirebon.
Dimana, Sat Intelkam terus melakukan monitoring perkembangan politik di Kabupaten Cirebon. Sehingga, bila ada pihak yang tidak puas dan hal itu berpotensi memunculkan terjadinya gangguan kamtibmas, maka akan diluruskan. Selain itu, pihaknya juga melakukan pendampingan dalam mencari akar permasalahan dan kemudian dicarikan solusi.
“Seperti audiensi KPU dengan salah satu partai politik kemarin, kalau ada yang tidak puas kita monitor, dan hal lainnya kita luruskan dengan KPU, kita lakukan pendampingan apa masalahnya dan yang terjadi,” ujar Purnama.
Untuk langkah preventifnya, kata dia, dilaksanakan oleh Sat Samapta dengan berjaga di pos pengamanan di Kantor KPU Sumber, gudang KPU Plumbon, dan juga Kantor Bawaslu Kabupaten Cirebon.
Sedangkan Sat Binmas, lebih ke sosialisasi untuk membawa pesan kamtibmas dalam pelaksanaan Pemilu.
“Pemilu ajang pesta demokrasi harus gembira, kondusif, dan aman. Sat Binmas yang melaksanakannya,” katanya.
Ketua KPU Kabupaten Cirebon, Sopidi mengatakan, pihaknya menggandeng kepolisian untuk mengamankan logistik yang saat ini berada di gudang KPU Kabupaten Cirebon yang berlokasi di Plumbon. Pengamanan dilakukan agar logistik dalam keadaan baik dan siap pakai.
“Pihak kepolisian sudah mendirikan posko dan berjaga, artinya sebagai simbol bahwa kepolisian siap mengamankan setiap pergerakan logistik KPU Kabupaten Cirebon,” ujar Sopidi.
Menurut Sopidi, pihak Polresta Cirebon selalu sigap dalam pengaman logistik pemilu sejak tahapan penerimaan logistik pemilu dilakukan. Pihak kepolisian sudah hadir di gudang penyimpanan logistik untuk mengawal kedatangan barang-barang tersebut.
Karena itu, proses penerimaan logistik oleh KPU Kabupaten Cirebon dapat berjalan dengan aman dan kondusif. Ia mengatakan, kedepan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
Sopidi menyampaikan, KPU Kabupaten Cirebon juga membentuk tim internal yang berfungsi sebagai satgas dan selalu siaga di gudang penyimpanan logistik. Satgas tersebut yang terus berkoordinasi dengan kepolisian untuk melaporkan secara berkala kondisi logistik.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.